Artikel

20OKT2015

Gubernur Minta Pengusaha Sumut Manfaatkan Bebas Visa

Medan, 20/10 - Pelaksana Tugas Gubernur Sumatera Utara HT Erry Nuradi meminta pelaku usaha kepariwisataan di daerah itu memanfaatkan kebijakan bebas visa untuk banyak negara ke Indonesia guna meningkatkan jumlah wisatawan.

"Kebijakan bebas visa yang semakin banyak untuk negara asing ke Indonesia harus dimanfaatkan antara lain dengan membuat agenda wisata yang menarik wisman (wisatawan mancanegara)," katanya di Medan, Selasa saat menerima audiensi Panitia Putri Indonesia Sumut dan Asosiasi Karnaval Indonesia (Akari) Sumut.

Erry berharap agar pelaku pariwisata di Sumut bisa meniru negara yang berhasil meraih banyak wisatawan seperti Singapura dan Malaysia.

Ia menegaskan, pemerintah sudah memiliki program bahwa pariwisata akan menjadi andalan dalam peningkatan perekonomian.

"Jadi swasta harus berperan besar dan aktif serta menggalang kekuatan secara bersama-sama. Jangan seperti dewasa ini, masih berjalan sendiri-sendiri," katanya.

Erry menambahkan, masih banyak potensi objek wisata, kebudayaan, bahkan kuliner di Sumut yang belum dikelola dan djual secara maksimal kepada wisatawan.

"Itu yang harus dibicarakan dan ditetapkan dan kemudian dikelola bersama menjadi produk-produk unggulan pariwisata Sumut," katanya.

Ketua DPD Akari Sumut Indra Siregar mengatakan, acara karnaval budaya yang akan digelar di Sumut adalah salah satu hasil kesepakatan pelaku industri pariwisata daerah itu.

"Karnaval budaya diharapkan menjadi agenda tetap pariwisata Sumut dan menjadi salah satu kegiatan yang bisa menarik wisatawan," katanya.

Ketua Panitia Putri Indonesia Sumut Vita Pahlevi mengakui keikutsertaan Sumut dalam seleksi Putri Indonesia pada Desember mendatang juga dimaksudkan untuk semakin memperkenalkan kebudayaan Sumut secara nasional dan internasional.

(Antara)-(DT)