by
Medan, 28/10 - Menanamkan kesadaran dan cinta lingkungan kepada anak-anak generasi muda merupakan tugas penting yang harus terus dilakukan. Karena itu semua aktivitas kehidupan, didorong untuk kembali melestarikan alam.
"Kepada anak-anak kita tanamkan kesadaran dan rasa cinta lingkungan. Harusnya kita lari ke alam, semuanya harus kembali ke alam, kembali ke 'laptop'," ujar Wakil Gubernur Sumatera Utara (Wagub Sumut) Dr Hj Nurhajizah Marpaung pada acara Jambore Lingkungan, di Hotel Buku Kubu Berastagi Karo, Kamis (26/10) sore.
Pada kegiatan penanaman pohon di lokasi acara tersebut, Wagub mengatakan pentingnya menguatkan rasa cinta kearifan lokal, budaya dan lingkungan yang merupakan satu kesatuan saling terkait, kepada anak muda khususnya siswa sekolah. Karena itu, seluruh lapisan masyarakat juga harus terlibat dalam gerakan sadar lingkungan ini.
"Kita harapkan kegiatan ini, semua masyarakat harus ikut gerakan penanaman pohon, seperti Karo ini yang terkena dampak erupsi Sinabung. Mari kita kembalikan lagi dengan menggalakkan penanaman pohon," sebut Wagub.
Sementara Kepala Dinas Lingkungan Hidup Sumut Hidayati menyebutkan kegiatan jambore yang mengambil tema 'Menyatu Dengan Alam' ini dilaksanakan setiap tahunnya. Tujuannya adalah memotivasi anak sekolah SD, SMP dan tingkat SMA aga lebih mencintai lingkungan.
"Mereka ternyata sangat antusias, karena mereka mampu mengekspresikan diri untuk pelestarian lingkungan hidup. Ternyata kesadaran mereka cukup tinggi," kata Hidayati didampingi Kadis Lingkungan Hidup Karo Timotius Sembiring.